Senin, 03 Januari 2011

Tips Mengetik 10 Jari

Banyak diantara kita yang hampir setiap hari bekerja mengetik dengan menggunakan komputer. Saya yakin pasti sebagian besar diantara kalian masih perlu melihat huruf-huruf dalam keyboard dalam mengetik, sehingga Kecepatan Menoleh teman-teman pasti sangat cepat!!! (karena sering menoleh dari keyboard ke monitor)

Hal-hal tersebut sebenarnya bisa diatasi dengan mengetik 10 Jari, Walaupun teman-teman telah terbiasa mengetik dengan 11 ataupun 3 jari dan merasa telah cepat, sebenarnya masih belum secepat menggunakan 10 jari, saya telah membuktikannya sendiri.

 Nah, pada kesempatan kali ini saya akan membagi tips mengetik dengan menggunakan 10 jari, diharapkan wawasan  teman-teman dapat bertambah.
Mengetik 10 Jari itu sangat mudah, saya saja sendiri Belajar hanya dalam 1 Minggu!
Namun itu baru mencapai tingkatan Bisa (Belum mahir atau terbiasa), selanjutnya kita tinggal melatih mengetik komputer dengan menggunakan 10 Jari.

Latihan Dasarnya sebenarnya sangat membosankan, latihannya berupa seperti ini:

> f f f f f f f f f f f f f f f f f f f f f f f f f f f f f f f f f f f f f f f f f f f f f f f f f f f f f f f f f f f
> (ketikan seperti di atas)

ataupun Kombinasi misalnya:

>f j f j f j f j f j f j f j fd fd fd fd fd fd fd fd dk dk dk dk dk dk dk dk dk

latihan seperti itu bisa kita dapatkan di buku mengetik dengan mesin tik (karena polanya Sama)
Sebenarnya banyak sekali tutorial yang bisa kita dapatkan di internet, namun saya lebih menyarankan agar teman-teman menggunakan Software game Mengetik.
Salah satu Software yang saya anjurkan adalah Mavis Beacon, software ini merupakan Software Mengetik Profesional yang memandu kita dari mulai Belajar (Beginner) hingga Expert.
silahkan lihat infonya disini :
http://www.mavisbeacon.com/untuk teman-teman yang ingin belajar mengetik 10 jari melalui games boleh dicoba games ini:
http://www.games.co.id/permainan_/spider-typer.html

semoga informasi ini Membantu.